Minggu, 29 Oktober 2017

Bedah Website Sebuah Usaha (Kerudung Zoya)

TENTANG ZOYA
Tercipta pada tahun 2005 sebagai alternatif busana muslim yang terjangkau bagi kalangan menengah, juga sebagai alternatif bagi busana muslim berkualitas dan up-to-date. Zoya merupakan salah satu lini bisnis dari Shafco Enterprise, sebuah holding company yang bergerak dalam bidang Muslim fashion sejak tahun 1989 dengan kantor pusat di Bandung, Indonesia.
Zoya adalah nama feminin yang dipakai di Rusia dan Ukraina, diambil dari bahasa Yunani kuno yang berarti “kehidupan”. Dalam bahasa India memiliki arti “bersinar”, sedangkan dalam bahasa Arab diartikan dengan “peduli” dan “menyenangkan”. Warna hijau pada logo Zoya melambangkan kehidupan, kesegaran, ketenangan, dan pertumbuhan. Warna coklat berarti daya tahan dan kenyamanan yang melambangkan bumi dan tanah.
Brand Philosophy Zoya adalah “light and color”. Zoya menampilkan koleksi yang berkarakter ringan, easy to wear, easy to match, serta lengkap dalam desain dan warna.
Dalam rangka ekspansi bisnisnya, Zoya juga mengembangkan sayap dengan menciptakan lini bisnis yaitu Zoya Cosmetics, Zoya Jeans, dan Zoya Home. Dengan demikian, Zoya kian mampu memenuhi kebutuhan customer dalam bidang fashion muslim.


VISI
Menjadi referensi utama bagi para muslimah dalam berbusana hijab yang fashionable.

MISI
·         Menciptakan inovasi-inovasi style busana muslim terbaru
·         Memberikan inspirasi kepada para muslimah untuk selalu berhijab stylish
·         Menyediakan solusi bagi kecantikan paras wanita muslimah


BEDAH WEBSITE
Website milik Zoya terlihat simple namun memiliki isi atau informasi yang lengkap untuk calon pelanggan. Website ini menyediakan informasi mengenai perusahaan, panduan pemesanan, kontak yang dapat dihubungi, alamat perusahaan, portofolio (hasil pekerjaan), dan informasi lainnya.
Website ini juga memberikan tips dan tutorial cara berhijab, Tips berbusana dan trend fashion. Berikut adalah screenshoot dari website Kerudung Zoya atau anda dapat mengunjungi nya pada alamat URL berikut https://zoya.co.id/.






Sumber : https://zoya.co.id/


Tidak ada komentar:

Posting Komentar